Pages

Minggu, 25 Februari 2018

Tristar Culinary Institute (TCI) Ramaikan Pontianak Food Festival 2018 di A Yani Mega Mall

Tristar Culinary Institute (TCI) Ramaikan Pontianak Food Festival 2018 di Lapangan Parkir A Yani Mega Mall, 25 Februari 2018

 430 Peserta Masak Ikan Asam Pedas Bersama Chef Aiko, Sukses Pecahkan Rekor MURI Kategori Peserta Terbanyak
GELARAN Pontianak Food Festival 2018 bersama chef Aiko di Lapangan Parkir A Yani Mega Mall Pontianak Kalimantan Barat pada Minggu (25/02/2018) siang, sukses memecahkan Rekor MURI karena diikuti 430 Peserta Memasak Ikan Asam Pedas oleh Peserta Terbanyak. Tristar Culinary Insitute (TCI) Pontianak pun turut ambil bagian dengan menghadirkan 10 chef mudanya demi memeriahkan gelaran acara tersebut. Mereka yang terjun menyukseskan kegiatan Memasak Ikan Manis Pedas  antara lain chef Felicia, Sheiva, Willy, Rivaldi.

Kehebohan Memasak Ikan Manis Pedas itu semakin terasa dengan hadirnya chef Aiko sebagai Guest Star (Bintang Tamu), Pjs Walikota Pontianak Mahmudah bersama istri, pengelola A Yani Mega Mall, perwakilan dari Bank Mandiri, tim dari MURI dan ratusan peserta lainnya yang memadati lapangan parkir pusat perbelanjaan itu, kemarin siang.
Gelaran Pontianak Food Festival 2018 –dihelat pada19-25 Februari 2018-- itu merupakan upaya dari pihak Pemkot Pontianak untuk memasyarakatkan program makan ikan. Program itu juga didukung oleh Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Pontianak, Pengelola Pusat Perbelanjaan (A Yani Mega Mall) dan perbankan (Bank Mandiri).
Pontianak Food Festival 2018 yang diikuti Tristar Culinary Institute (TCI) Pontianak merupakan strategi jitu demi mengenalkan diri Sekolah Kuliner Pencetak Chef dan Culinary Entrepreneur yang andal di Kalimantan Barat,” Presdir Tristar Group Ir Juwono Saroso MM., MM.Par kepada kru www.culinarynews.info, Minggu (25/02/2018) malam, melalui WhatsApp (WA)-nya.
Menurut Pjs Walikota Pontianak Mahmudah, Pontianak memiliki banyak makanan khas yang bisa menjadi ikon wisata kuliner daerah. Dengan festival tersebut diharapkan bisa menarik lebih banyak wisatawan mancanegara maupun wisatawan domestik untuk datang ke Pontianak.
Pada puncak pergelaran Pontianak Food Festival 2018, Minggu (25/02/2018), diadakan pemecahan Rekor MURI masak ikan asam pedas dengan peserta terbanyak. Rekor itu untuk menunjukkan bahwa produk kuliner tersebut sebagai ikon makanan khas Kota Pontianak.
Sebelumnya, TCI Pontianak juga sukses menyelenggarakan Valentine Cooking Class bersama chef Axhiang, finalis Indonesia Master Chef Session 4  Acara itu terkait dengan pembukaan Sekolah Kuliner Pencetak Chef dan Culinary Entrepreneur mulai September 2018 mendatang.
Perhelatan Valentine Cooking Class with Chef Axhiang itu merupakan rangkaian acara yang disusun Tristar Culinary Institute demi mendekatkan diri dengan warga Pontianak dan sekitarnya. Tiga pekan lalu, TCI juga sukses menggelar Kids Fun Decoration Class (KFDC) bertepatan dengan pembukaan gerai ke-109 Transmart Carrefour.
Dalam demo masak tersebut, Chef Axhiang berbagai teknis menghias aneka cake yang bernuasa pernak pernik Hari CInta kasih (Valentine’s Day). Finalis Indonesia Master Chef Session 4 tersebut di dampingi Chef Laurentia Vivi yang akrab disapa Chef Vivi, Dosen Advanced Pastry Class Tristar Group, saat mendemontrasikan kepiawaiannya menghias aneka cake di hadapan ibu-ibu yang menjadi peserta Valentine Cooking Class.
Usai acara Valentine Cooking Class with Chef Axhiang di Transmart Carrefour Pontianak, ibu-ibu muda yang menjadi peserta demo masak memanfaatkan agenda photo session di stand Tristar Culinary Institute Pontianak bersama chef cantik yang tampil memukau di hadapan pengunjung gerai baru Transmart Carrefour yang ke-109 tersebut.
Selama di Kalimantan Barat, Chef Axhiang di dampingi Chef Arif Lila Wijanarka (Manager Tristar Culinary Institute Pontianak), Anggit Rismahani (Manager Tristar Culinary Institute Bogor), Chef Laurentia Vivi,  Chef Soenarhadi (Manager Tristar Culinary Institute Kaliwaron) dan beberapa alumni D3 Perhotelan Akpar Majapahit (Tristar Group) menikmati acara wisata kuliner bersama orang kepercayaan owner Bumi Raya Group, mitra bisnis Tristar Group di Pontianak.
Sementara itu pada gelaran Kids Fun Decoration Class (KFDC) yang tampil sebagai instrukturnya adalah Chef Laurentia Vivi. Ketika itu, Chef Vivi bersama asistennya Felicia dan dibantu beberapa alumni D3 Prodi Perhotelan Akpar Majapahit seperti Sheiva, Willy, Rivaldi dan beberapa alumni lainnya yang berasal dari Kalimantan Barat, tampil all out demi menyukseskan acara tersebut.
KFDC persembahan Tristar Culinary Institute (TCI) Pontianak itu merupakan cara edukatif yang sarat manfaat bagi anak sekolah. Pasalnya, kelas menghias donat, cupcake dan cookies yang dikhususkan untuk anak-anak ini tidak sekadar mengajarkan anak mempercantik makanan tetapi juga melatih kreatifitas anak-anak. Di sini, anak-anak diajak mengenal bahan dan cara pembuatan beragam produk makanan dengan bentuk yang menarik sesuai keinginan dan kemampuan kognitif anak.
Keseruan anak-anak mengikuti gelaran KFCC itu juga semakin heboh oleh kehadiran ibu-ibu yang mendampingi anak-anaknya menghias donat, cupcake dan cookies (topping) yang semua bahannya telah disediakan oleh pihak Panitia dari Tristar Culinary Culinary Institute Pontianak.
Chef Vivi bersama asistennya Felicia dan sejumlah alumni D3 Perhotelan Akpar Majapahit dengan telaten membantu bocah-bocah tampil percaya diri saat menghias donat, cupcake dan cookies selama gelaran acara Kids Fun Decoration Class (KFDC).
School of Culinary – Baking Pastry Art, S1 Food Technology, Hospitality, Cruise, D3 Hotel & Culinary Business. Tristar Culinarry Institute juga memberikan ruang belajar bagi Anda yang ingin beraktivitas di dunia kuliner dan pastry untuk menjadi Professional Chef… Come & Join Us!
Anda tertarik menjadi calon mahasiswa baru pada Program Profesional Siap Kerja di kampus Tristar Culinary Institute Pontianak atau mengikuti pelatihan masak Culinary & Pastry, silakan hubungi Tim Marketing Tristar Culinary Institute Pontianak Kompleks SMA Taruna Bumi Katulistiwa Jl. Supadio Kec. Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Pontianak, Kalimantan Barat, Telp. 0812 5956 5486, 0812 3375 2227, 0813 3035 0822 atau 0812 3253 9310. (ahn)

Tristar Institute.
School of Culinary – Baking Pastry Art, S1 Food Technology, Hospitality, Cruise,
D3 Hotel & Culinary Business
.
*Tristar Institute Pontianak.
Komplek SMA Taruna
Jl. Supadio
Kec Sungai Raya - Kab Kuburaya
Pontianak – Kalimantan Barat
Telp. 0812 5956 5486. 0812 3375 2227. 0813 3035 0822. 0812 3253 9310.
.
Contact Us at:
*Akpar Majapahit
Jln. Raya Jemursari 244. Surabaya
Telp: 031-8480821-22. 081216181016. 081232539310. 081233752227. PIN: D369634B, D30D351C
.
-Tristar Institute -
School of Culinary - Baking Pastry Art, Food Technology, Hospitality, Cruise, D3 Hotel & Tourism.
.
*Tristar S1 Teknologi Pangan
Raya Jemursari 234. Surabaya.
Telp: 031-8480821-22. 081216181016. 081233752227. PIN: D369634B, D30D351C
.
*Tristar Institute Bogor
Jln. Raya Tajur No 33, Bogor
Telp: 0251-8574434, 081272017761, 081217929008 PIN: 53B4EFD8
082231372022 PIN: 2A6A1F4E.
.
*Tristar Institute BSD
Jln. Pahlawan Seribu - Raya Serpong Ruko BSD Sektor 7 / Blok RL 31-33
Telp: 021-5380668, 081381500021, 082122565898. PIN: D34223AE.
.
*Tristar Institute Kota Wisata Batu
Jln. Bukit Berbunga 10 Batu
Telp: 0341-3061525, 081232539310 PIN: D34223AE.
.
*Tristar Institute Kaliwaron
Jln. Raya Kaliwaron 58 - 60 Surabaya Telp: 031 5999593, 082230059993. 081216039795.
Pin: 5BOD4B28. 595410A.
.
Tristar Institute memberikan ruang belajar bagi Anda yang ingin menjadi profesional chef.... Come & join us !
.
#CulinaryArt #CulinarySchool #CulinaryClass #TristarCulinaryInstitute #TristarInstitute #TristarBogor #TristarBSD #TristarBatu #TristarSurabaya #Foodpreneur #FoodTechnology #LoveCooking #Culinology #KuliahTataboga #KuliahMasak #Gourmet #Kitchen #CookingStudio #ModernKitchen #Gastroart #CulinaryAcademy #ArtOfPlating #CelebrityChef #D3Perhotelan #SekolahKuliner #CookingStudio #Food #BelajarMasak #CookingSchool #SekolahMasak #PoliteknikSurabaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar